Jelang Lebaran, Bagian Perekonomian Setda Grobogan mengadakan kegiatan pasar murah di Kecamatan Pulokulon yang pada tahun ini berlokasi di Desa Panunggalan dengan menjual Sejumlah kebutuhan bahan pokok dijual dengan harga jauh di bawah rata-rata.
Rabu (16/7/2014) Kegiatan dibuka oleh Kabag Perekonomian Susanto, dan Camat Pulokulon Achmad Basuki Mulyono, S.Sos M.M. Kabag Perekonomian Susanto beliau mengatakan pasar murah sebagai antsipasi lonjakan harga sembako yang terjadi hampir di setiap tahun tepatnya menjelang Lebaran. Sasaran pembelinya adalah masyarakat yang berasal dari kelas ekonomi menengah ke bawah. Untuk enam komoditi yang dijual di antaranya, Pemkab mengucurkan subsidi Rp 361 juta. Selain itu, pasar murah bertujuan sebagai antsipasi lonjakan harga sembako yang terjadi hampir di setiap tahun tepatnya menjelang Lebaran. Sasaran pembelinya adalah masyarakat yang berasal dari kelas ekonomi menengah ke bawah. Untuk enam komoditi yang dijual di antaranya, Pemkab mengucurkan subsidi Rp 361 juta. pelaksanaan pasar murah, pihaknya menyediakan 57 ton beras. Terbagi menjadi 11.400 paket dan masing-masing paket berisi 5 kg. Per paket dijual seharga Rp 25 ribu atau ada subsidi Rp 13.500/paketnya.
Untuk gula pasir disediakan 15,2 ton yang terbagi menjadi 15.200 paket berisi 1kg/paket. Per paket dijual seharga Rp 7.000 atau disubsidi Rp 3.850. Minyak goreng 15.200 liter dengan harga per liternya Rp 9.000 atau disubsidi Rp 4.150. Mi instan di sediakan 38.000 bungkus yang terbagi menjadi 7.600 paket. Per paket berisikan 5 bungkus dengan harga Rp 5.000 dan telah disubsidi Rp 3.625.
Untuk komoditi telor disediakan 5,7 ton yang terbagi menjadi 5.700 paket. Per paket berisi 1 kg dijual seharga Rp 19.000 atau telah disubsidi Rp 4.500. Untuk sirup disediakan 7.600 botol. Per botol dijual seharga Rp 10.000 atau telah disubsidi Rp 4.250.
Selain itu, di pasar murah juga dijual barang-barang nonsubsidi hasil binaan Badan Pemberdayaan Perempuan Perlindungan anak dan Keluarga Berencana (BP3AKB). Ditambah pakaian pantas pakai dari Dharma Wanita Kecamatan Pulokulon yang dijual Rp 1.000/potong. Selain itu juga dijajakan hasil produksi dari kelompok usaha “ISTANA INDUSTRI “Desa Panunggalan seperti ; kue-kue kering, tempe, tahu dan sayur mayur hasil pertanian Desa Panunggalan.
0 comments:
Post a Comment